SICKNESS

Tattoo dan kejahatan ga' bisa dipisahkan, tapi akan tetap menjadi resistansi untuk tetap bertahan.
Kekikukkan generasi yang sudah berlalu biarkan saja. Tattoo bukan hanya urusan kulit yang disayat, dibubuhi warna dan tubuh menjadi laen. Tetapi sudah menjadi simbol dari semangat generasi yang muncul saat ini, generasi yang pertama lahir dari kepungan digital; Generasi TUMBAL..
Maka dalam tato bisa ditemukan semacam 'IDEOLOGI' yang mengutamakan tubuh dalam memperoleh makna hidup.. TATTOO adalah bentuk praktek dari politik tubuh..

Berpikir dua kali sebelum mendapatkan tattoo

Jangan terburu-buru memutuskan untuk mendapatkan sebuah tato. Luangkan waktu untuk berfikir dengan tenang, karena anda harus benar-benar yakin akan keputusan yang anda buat. Mempunyai tato berarti mempunyai sesuatu yang permanent yang akan ikut kemana kita pergi. Sehingga perlu suatu alasan dan konsep yang jelas, bahwa apa yang kita pilih merupakan refleksi dari siapa diri kita yg sebenarnya dan apa yang kita sukai.

Untuk mendapatkan sebuah tato yang kita inginkan bekerja samalah dengan tato artis yang sudah anda pilih. Jelaskan ide tentang material apa saja yang akan digunakan dan tentang disain yang akan anda pilih. Mereka dapat mendesainnya khusus seperti yang anda inginkan, diskusikan tentang ukuran, warna dan penempatannya. Hal ini membutuhkan banyak pertimbangan, karena gambar yang bagus belum tentu cocok dengan tempat dan tato yang dihasilkan. Pemilihan tempat sebaiknya jangan didasari seberapa besar rasa sakit yang dialami, karena tiap orang mempunyai rasa sakit dan sensasi yang berbeda. Namun satu hal yang mestinya selalu hadir dalam proses penatoan ialah sensasi tubuh yang muncul dari tusukan jarum itu. Sensasi semacam ini hanya bisa dimiliki lewat merasakan dan mengalaminya. Dalam pengertian seperti ini, tato merupakan sebuah seni pengalaman ketubuhan. Ia serupa pengalaman merasakan nikmatnya Teh nasgitel (panas,legi,kentel -Red) yang tidak bias dicerna, hanya bias dirasa.

Memulai tato pertama dengan ukuran yang kecil juga belum tentu merupakan cara yang baik. Pilihkan ukuran tato yang selalu kelihatan bagus dan tepat untuk anda. Diskusikan setiap aspek dari tato tersebut dengan tato artist yang sudah anda pilih, dan mereka akan berbagi banyak pengalaman.

Harga tato merupakan sebuah hal yang penting, namun jangan memilih tato berdasarkan pada harga. Harga sebuah tato difaktori oleh kualitas dan pengalaman, dan hal ini berbeda pada setiap tato artist, tato artist bukanlah mesin fotokopi dan tato adalah produk buatan tangan. Kemampuan artistik dari tato artist juga akan sangat berpengaruh.

Jangan mempertaruhkan kulit anda dengan mendapatkan tato dengan harga murah namun kualitas buruk, karena bias jadi akan menghabiskan uang lebih banyak lagi untuk memperbaikinya atau mempertaruhkan kesehatan anda.

trash polka tattoo, tattoo jakarta, rose tattoo, tattoo depok